Teoretis atau teoritis? |
Manakah penulisan yang benar, teoritis atau teoretis?
Manakah yang merupakan kata baku, teoretis atau teoritis?
Teoritis atau teoretis adalah istilah yang berkaitan dengan teori. Karena kata dasarnya teori, maka banyak yang berpendapat bahwa kata yang benar adalah teoritis. Akan tetapi, sebagian orang tetap menganggap bahwa teoretislah yang benar. Manakah yang benar?
Bila dilihat dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), maka kita akan mengetahui bahwa kata yang benar adalah teoretis. Kata teoritis dengan menggunakan huruf i tidak termasuk ke dalam kata baku meskipun sejalan dengan kata teori.
Alasan dipilihanya kata teoretis adalah asal kata serapannya yaitu theoretical.
Tidak ada istilah theoritical dalam bahasa Inggris yang menjadi salah satu patokan Indonesia dalam menyerap kata baku dari luar.
Kata yang benar dan baku adalah teoretis.
Arti kata teoretis menurut KBBI adalah: menurut teori, berdasarkan teori, secara teori.
Turunan kata teoretis: -
Catatan:
Walaupun kata yang benar adalah teoretis, untuk kata dasarnya, teori tetap kata yang benar karena diserap dari bahasa inggris, theory.
1 komentar:
Click here for komentarTeoretis => benar
Teori => benar
Artinya bentuk dasar teori dilarang ditambah akhiran -tis, ya. Siswa ckp bingung dgn kaidah bentukan kata.
ConversionConversion EmoticonEmoticon