Wolvis, wolfis, atau Wool Peach, yang Benar Adalah?


Mana yang benar, wolfis, wolvis, atau wool peach?
Manakah yang merupakan kata baku, wool peach atau wolfis?

Istilah wolfis, wolvis, atau wool peach adalah istilah yang sering digunakan untuk menyebutkan sebuah jenis kain yang biasa digunakan untuk jubah atau pakaian muslimah. Jenis kain ini biasa disebut juga dengan kain arab. Bila dipandang dari sudut bahasa, manakah istilah yang benar?

Wolfis atau wolvis?

Istilah kata wolvis atau wolfis berasal dari bahasa Inggris Wool Peach. Bahan kain ini di luar negeri dikenal dengan nama wool peach. Setelah masuk ke Indonesia, kata ini mengalami perubahan bunyi dari wool peach ke wolfis atau wolvis.

Sampai saat ini, belum ditemukan istilah resmi untuk kain Wool Peach dalam bahasa Indonesia. Kata wolfis atau wolvis tidak termasuk kata baku karena tidak terdaftar dalam KBBI. Jadi bila ingin menggunakan kata ini untuk tulisan berbahasa baku, maka gunakanlah kata Wool Peach yang dicetak miring mengikuti aturan penulisan istilah asing ke dalam bahasa Indonesia. Sebagai alternatif, kamu bisa menggunakan kata "kain arab" alih-alih menggunakan kata wolvis atau wolfis.

Untuk pengucapan, mungkin bisa dimaklumi penggunaan kata wolvis atau wolfis yang lebih sesuai dengan lidah orang Indonesia.

Semoga membantu.








Previous
Next Post »

1 komentar:

Click here for komentar
Unknown
admin
25 October 2019 at 19:05 ×

Terimakasih 🙏 banyak membantu

Congrats bro Unknown you got PERTAMAX...! hehehehe...
Reply
avatar
Thanks for your comment