Manakah penulisan yang benar, produktif atau produktiv?
Manakah yang merupakan kata baku, produktifitas atau produktivitas?
Pertanyaan di atas cukup menjebak. Aturan kata baku berkaitan dengan huruf f dan v agak sedikit berbeda dengan huruf lainnya. Untuk lebih jelasnya silakan baca penjelasannya di bawah ini.
Bila dilihat dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), maka kata yang baku adalah produktif. Akan tetapi bila kamu mencari kata produktifitas, maka kamu tidak akan menemukannya sebab kata yang benar ada produktivitas.
Kata yang benar dan baku adalah produktif dan produktivitas.
Arti kata produktif menurut KBBI adalah:
- Bersifat mampu menghasilkan
- Mendatangkan hasil.
- Mampu meghasilkanh terus-nmenerus
- Keproduktifan artinya keadaan produktif, produktivitas.
Arti kata produktivitas menurut KBBI adalah: keproduktifan. Kemampuan untuk menghasilkan sesuatu.
Istilah dengan menggunakan kata produktivitas:
- Produktivitas primer artinya Produktivitasorganisme berdaun hijau.
- Produktivitas sekunder artinya Produktivitas organisme yang tergolong hewan atau pengurai.
ConversionConversion EmoticonEmoticon