Matrai atau Materai, yang Benar Adalah?

Kata baku

Manakah yang merupakan kata baku, matrai atau materai?
Manakah penulisan yang benar, materai atau matrai?

Materai atau matrai adalah tanda cap yang biasa digunakan dalam surat resmi, surat perjanjian, dan sebagainya. Bila bicara bahasa baku, manakah penulisan yang benar?

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), tidak ada yang benar dari kata matrai atau materai. Kata yang benar menurut KBBI adalah meterai.

Kata yang benar dan baku adalah meterai.

Penulisan yang benar adalah meterai.

Arti kata meterai menurut KBBI adalah:
cap tanda berupa gambar yg dicantumkan pada kertas atau terukir (terpateri) pada kayu, besi, dan sebagainya.

 cap; tera; segel; ; 

Turunan kata meterai:

  1. bermeterai artinya adalah ada meterainya, ditempeli meterai.
  2.  memeteraikan artinya adalah memberi meterai
  3.  termeterai artinya adalah telah diberi meterai. 


Catatan penting:

Daftar Istilah: 

  • Meterai efek artinya adalah pajak meterai yang dipungut dari efek.
  • Meterai tempel artinya adalah meterai yang berbentuk seperti prangko dan digunakan dengan cara ditempelkan.
  • Meterai ini adalah meterai yang biasa kita gunakan.


Meterai upah artinya adalah meterai tanda pembayaran pajak upah yangg ditempelkan pada daftar upah para pekerja.


Previous
Next Post »
Thanks for your comment